banner 728x250

Korban Kereta Ekspres Tabrak Bus Putra Sulung, 13 Luka-Luka 1 Meninggal

banner 120x600
banner 468x60

OKU TIMUR, INIHARI.ID – Berikut data sementara nama-nama korban kecelakaan Bus Putra Sulung yang tertabrak kereta Ekspress di perlintasan rel Kota Baru, Martapura, OKU Timur, Minggu Siang sekira pukul 13.30. WIB, (21/4/2024).

Data tersebut berupa catatan tangan dari pihak kepolisian setempat yang melakukan evakuasi. Namun data tersebut masih bersifat sementara.

banner 325x300

Korban Luka

1.Sardianto (L) 59 thn

2.Jurairah (P) 49 thn.

3. Saini (P) 50 thn.

4. Alfa (L) 16 thn.

5. Parsinem (P) 49 thn.

6. Umi Nuriahasanah (P) 12 thn

7. Cika (P) 16 thn asal BK 16, Belitang.

8. Galih (L) 10 thn asal BK 16, Belitang.

9. M. Sonhaiz (L) 19 thn, asal BK 16, Belitang.

10. Yatinem (P) 77 thn, asal Srimulyo BK 16

11. Sainah (P) 65 thn, asal Tulung Harapan, Tugu Mulyo.

12. M. Alfi (L) 16 thn, asal Karang Endah BK 16

13.Firman Hakim (L) 29 thn, asal Cahaya Mas OKI.

Daftar Nama Korban Luka-luka, Kereta Api Ekspres jurusan Lampung-Kertapati,Tabrak Bus Putra Sulung dari Belitang tujuan Jakarta, di Kota Baru Martapura, Minggu (21/4/2024). Foto: istimewa.

Untuk korban tewas hingga berita ini diturunkan jumlah dan namanya masih belum diketahui. Namun dari laporan warga serta foto dan vidio yang diterima redaksi inihari.id dipastikan ada satu korban meninggal dunia, terjepit di kursi bus.

Sebelumnya dikabarjan, sebuah bus PO Putra Sulung dari Belitang tujuan Jakarta tertabrak kereta api di perlintasan kereta di Kota Baru, Martapura, OKU Timur, Sumatera Selatan, Minggu siang, sekira pukul 13.30. WIB, (21/4/2024).

Dari vidio amatir yang diterima inihari.id kecelakaan terjadi saat bus Putra Sulung dari arah Belitang hendak ke Jakarta melintas di perlintasan kereta Kota Baru Martapura mendadak mati mesin.

Disaat bersamaan datang kereta penumpang Expres dari Tanjung Karang, Lampung tujuan Kertapati, dengan nomor seri CC 201 83 40 sehingga kecelakaan tidak bisa dihindari. Bus terseret hingga ratusan meter.

Dari vidio terlihat korban dari penumpang bus Putra Sulung bergelimpangan hingga sebagian ada yang tercebur ke sawah.

“Kecelakaan Bus Putra Sulung dari Belitang menuju Jakarta ditabrak kereta dari Lampung tujuan Baturaja, lokasi di perlintasan kereta Kota Baru Martapura, OKU Timur. Kondisi cukup memprihatinkan,” ujar perekam vidio tersebut.

“Sepertinya ada korban jiwa, salah satunya masih terjepit di kursi bus, saat ini sedang proses evakuasi,” imbuhnya. (FSA).

 

banner 325x300 banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

banner 400x130