Bandarlampung, inihari.id – Kantor Wilayah Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) Provinsi Lampung menggelar acara penyambutan Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) definitif, Drs. HM Ansori, M.Kom.I, Rabu (15/1/2026). Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Wisma Haji Provinsi Lampung.
Penyambutan dilakukan sehari setelah Ansori resmi dilantik oleh Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia di Jakarta, Selasa (14/1/2026).
Acara tersebut dihadiri seluruh jajaran Kanwil Kemenhaj Provinsi Lampung, serta para kepala kantor dan staf Kementerian Haji dan Umrah dari 15 kabupaten/kota se-Provinsi Lampung.
Dalam sambutannya, Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenhaj Provinsi Lampung, Djoni Adhan, S.Ag., M.M., yang mewakili keluarga besar Kemenhaj Lampung, menyampaikan rasa haru dan bahagia atas kehadiran Kakanwil definitif.
Ia juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada HM Ansori. Djoni berharap, di bawah kepemimpinan Ansori, Kanwil Kemenhaj Provinsi Lampung dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, khususnya bagi calon jemaah haji dan umrah.
“Kami berharap Kanwil Kemenhaj Lampung semakin meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, terutama dalam penyelenggaraan ibadah haji,” ujar Djoni.
Sementara itu, HM Ansori menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan. Ia mengaku terharu atas dukungan dan doa dari seluruh jajaran Kemenhaj serta masyarakat Lampung.
“Alhamdulillah, saya telah dilantik oleh Menteri Haji dan Umrah RI di Jakarta pada Rabu kemarin pukul 14.30 WIB. Terima kasih atas doa dan dukungan keluarga besar Kemenhaj Provinsi Lampung dan seluruh masyarakat Lampung,” kata Ansori.
Ansori juga mengapresiasi sambutan yang penuh kekeluargaan dan semangat kebersamaan. Menurutnya, hal tersebut menjadi kehormatan sekaligus penguat tekad untuk menjalankan amanah yang diberikan negara.
Mengakhiri sambutannya, Ansori berharap ke depan Kanwil Kementerian Haji dan Umrah Provinsi Lampung dapat tampil sebagai institusi yang modern, tertib administrasi, responsif terhadap kebutuhan masyarakat, serta menjadi teladan dalam pelayanan publik, khususnya dalam penyelenggaraan ibadah haji dan umrah.(rls)
