Jakarta, inihari.id – Pasangan petahana Bakal Calon Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus – Mad Hasnurin resmi kantongi rekomendasi DPP Partai NasDem.
Surat rekomendasi diserahkan oleh Wasekjen Bapilu DPP Partai NasDem Jakfar Sodik dan Wasekjen DPP Dedi Ramanta, di Kantor DPP Partai NasDem, Jum’at, 2 Agustus 2024.
Turut hadir menyaksikan penyerahan surat rekomendasi Sekretaris Wilayah DPW Partai NasDem Lampung Fauzan Sibron dan Ketua Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah Partai Nasdem Lampung Rakhmat Husein DC.
“Semoga kakak Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin segera memperkuat koalisi parpol untuk pendaftaran ke KPU,” kata Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik DPW Partai NasDem Lampung Rahmat Husen DC, melalui siaran persnya.
Rahmat Husen menambahkan, setelah resmi diterbitkannya rekomendasi tersebut, pihaknya meminta Parosil Mabsus -Mad Hasnurin terus bergerak mensosialisasikan diri.
“Tentu tujuannya untuk berjuang merebut simpati rakyat Lampung Barat. Semoga juga Partai NasDem dengan bekerjasama ini ke depan bisa meraih kursi hingga 1 fraksi di DPRD Lampung Barat,” pungkasnya.
Untuk diketahui, Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin adalah pasangan petahana. Sebelumnya keduanya sudah pernah menjabat sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat. (FESA)