Lampung Selatan, Inihari.id — Anggota DPRD Provinsi Lampung, Muhammad Junaidi, melaksanakan reses ketiga tahun 2025 di Desa Pancasila, Kecamatan Natar, pada Rabu (23/7/2025) pukul 13.00 WIB. Dalam kegiatan tersebut, masyarakat menyampaikan sejumlah aspirasi terkait kebutuhan dasar dan infrastruktur di wilayah mereka.
Warga Desa Pancasila meminta agar pemerintah melalui DPRD Provinsi Lampung dapat memberikan perhatian lebih terhadap beberapa persoalan yang masih mereka hadapi. Beberapa di antaranya ialah belum meratanya penyaluran bantuan Program Indonesia Pintar (PIP), kesulitan dalam mengakses layanan BPJS Kesehatan, serta kondisi jalan menuju lahan pertanian yang rusak dan memerlukan perbaikan.
Selain itu, masyarakat juga berharap adanya pembangunan sumur bor di area pertanian untuk mengatasi kekurangan air yang sering terjadi saat musim kemarau.
Menanggapi aspirasi tersebut, Muhammad Junaidi menyampaikan bahwa seluruh masukan warga akan menjadi catatan penting untuk disampaikan ke pemerintah provinsi dan dinas terkait.
“Semua usulan dan keluhan masyarakat ini akan kami perjuangkan di tingkat provinsi. Tugas kami adalah memastikan kebutuhan dasar warga, terutama di sektor pendidikan, kesehatan, dan pertanian, bisa terpenuhi secara merata,” ujar Junaidi.
Kegiatan reses ini dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, dan warga setempat yang antusias menyampaikan aspirasi mereka secara langsung kepada wakil rakyat dari daerah pemilihan tersebut.
